IMG-LOGO

Pengelolaan Data Posyandu melalui Pembuatan Database dan Dashboard Interaktif di Desa Genikan

Create By 14 August 2024 32 Views

Genikan, Magelang (14/08/2024) – Semangat dan kontribusi dalam memberikan dampak nyata bagi  pemberdayaan masyarakat terus mengalir dari Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) TIM II Universitas Diponegoro. Pada program kerja kali ini, mahasiswa KKN dari Universitas Diponegoro berfokus pada kesehatan ibu dan anak, mereka telah berhasil melaksanakan program kerja dengan tema "Pengelolaan Data Posyandu melalui Pembuatan Database dan Dashboard Interaktif" di Desa Genikan. Program ini bertujuan untuk meningkatkan efisiensi dan akurasi pengelolaan data posyandu, serta memudahkan akses informasi bagi masyarakat, kader posyandu, dan bidan desa.

 

Dalam kegiatan ini, tim KKN berfokus pada pengembangan database yang terintegrasi untuk mencatat berbagai data penting terkait kegiatan posyandu, seperti data kesehatan ibu dan anak. Data yang sebelumnya dicatat secara manual kini diolah dan disimpan secara digital dalam sistem database yang mudah diakses dan dikelola. Data yang tepat dan akurat sangatlah penting dalam upaya pelayanan kesehatan. Dengan mengembangkan database khusus untuk Posyandu Desa Genikan, Mahasiswa KKN TIM II UNDIP berusaha untuk mempermudah pencatatan dan analisis data, sehingga dapat membantu petugas kesehatan dalam mengambil keputusan yang lebih efektif.

 

Program dilaksanakan melalui serangkaian tahap yaitu pengumpulan data sekunder dan konsultasi rutin dengan bidan dan kader posyandu desa serta validasi data yang akan dibuat database. Proses ini sangat penting dilakukan agar tidak ada kesalahan input data.

 

Selain pembuatan database, tim KKN juga mengembangkan dashboard interaktif yang menampilkan data-data posyandu dalam bentuk visual yang menarik dan informatif. Dashboard ini menampilkan grafik, diagram, dan indikator kunci yang memudahkan pemantauan dan analisis data kesehatan oleh bidan desa maupun kade posyandu.

 

Program ini tidak hanya memiliki manfaat langsung dalam pelayanan Posyandu, tetapi juga memberikan dampak jangka panjang dalam pemantauan kesehatan ibu dan anak di Desa Genikan. Dengan adanya program pengelolaan data posyandu yang inovatif ini juga diharapkan Desa Genikan dapat memiliki sistem informasi kesehatan yang lebih terstruktur dan mudah diakses. Langkah ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas pelayanan posyandu dan mendukung upaya peningkatan kesehatan ibu dan anak di Desa Genikan.

 

Program pembuatan database data Posyandu dan dashboard interaktif  yang dilakukan oleh  Mahasiswa KKN TIM II UNDIP mencerminkan komitmen mereka untuk mendorong kemajuan di sektor kesehatan. Melalui pendekatan inovatif dan kolaborasi yang erat dengan masyarakat, mereka telah membuka jalan menuju pelayanan kesehatan yang lebih baik dan lebih responsif terhadap kebutuhan lokal.

 

Penulis                         : Intan Puspita Sari (Statistika/Fakultas Sains dan Matematika)

Dosen Pembimbing     : Ardiaz Ajie Aryandika S.Kom., MBA

Lokasi                          : Desa Genikan, Kecamatan Ngablak, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah